PAYAKUMBUH — Jasa Raharja Cabang Bukittinggi terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan pendapatan daerah sekaligus memperkuat kualitas pelayanan publik melalui Rapat Koordinasi Tim Samsat Payakumbuh yang digelar pada Senin, 26 Januari 2026, di Kantor Samsat Payakumbuh.
Rapat koordinasi ini menjadi momentum strategis dalam menyatukan langkah lintas instansi untuk mengoptimalkan penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB), serta Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). Selain meningkatkan penerimaan daerah, kegiatan ini juga bertujuan mendorong kepatuhan masyarakat dalam memenuhi kewajiban administrasi kendaraan bermotor.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasat Lantas Polres Payakumbuh AKP Yuliarman, SH, Kanit Regident IPTU Rahmat, Kepala Tata Usaha Samsat Payakumbuh Miftahul Fikri Iasra, S.IP, Kasi Penagihan dan Penerimaan Elfira Candra, SE, serta perwakilan Jasa Raharja Cabang Bukittinggi Riki Dedi Chandra.
Dalam rapat, para peserta membahas berbagai strategi konkret untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak, sekaligus memperkuat peran Samsat sebagai pusat pelayanan publik yang terpadu, efektif, dan transparan. Sejumlah program menjadi fokus pembahasan, antara lain pelaksanaan razia rutin, kegiatan Tertib Daftar Ulang (TDU), sosialisasi langsung kepada masyarakat, serta upaya menggandeng merchant sebagai mitra strategis guna meningkatkan minat dan kemudahan pembayaran PKB.
Langkah-langkah tersebut diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kewajiban pajak kendaraan, yang pada akhirnya berdampak positif terhadap penerimaan daerah serta keberlanjutan perlindungan dasar bagi korban kecelakaan lalu lintas melalui SWDKLLJ.
Jasa Raharja Cabang Bukittinggi menegaskan perannya tidak hanya sebagai penjamin korban kecelakaan lalu lintas, tetapi juga sebagai bagian aktif dari Tim Pembina Samsat dalam mendorong tertib administrasi kendaraan. Sinergi antara Jasa Raharja, Kepolisian, dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dinilai menjadi kunci utama dalam mewujudkan pelayanan Samsat yang semakin profesional dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.
Kepala Kantor Wilayah Jasa Raharja Sumatera Barat, Teguh Afrianto, mengapresiasi pelaksanaan rapat koordinasi tersebut sebagai langkah konkret dalam memperkuat kolaborasi lintas instansi.
“Kami mengapresiasi inisiatif Jasa Raharja Cabang Bukittinggi bersama Tim Samsat Payakumbuh dalam menyatukan strategi peningkatan PKB, BBN-KB, dan SWDKLLJ. Rapat koordinasi ini sangat penting untuk memastikan seluruh program berjalan selaras dan berdampak langsung pada meningkatnya kepatuhan masyarakat. Sinergi yang solid menjadi fondasi utama dalam menghadirkan pelayanan publik yang lebih baik sekaligus menjaga keberlangsungan perlindungan bagi pengguna jalan, ” ujar Teguh.
Melalui kegiatan ini, Jasa Raharja Cabang Bukittinggi berharap kolaborasi yang telah terbangun dapat terus diperkuat, sehingga masyarakat semakin sadar akan kewajiban pajak kendaraan sekaligus merasakan manfaat nyata dari pelayanan Samsat yang prima, modern, dan berkelanjutan.

Updates.